Membuat Booklet dengan Microsoft Word


Booklet atau sering diistilahkan sebagai buku yang akan dibuat dari sebuah file yang akan dicetak. Untuk membuat booklet, kita bisa menggunakan beberapa software atau melalui media cetak yang akan digunakan seperti printer. Hal ini tergantung dari user yang akan membuat booklet tersebut. Jika kita membuat booklet dari file yang baru dibuat, maka tidak ada masalah. Karena secara format, margin dapat diatur sebelum kita membuatnya. Lalu bagaimana jika kita akan membuat booklet dari sebuah file yang sudah jadi.

Cara Alternatif buat Booklet


1. Menggunakan Microsoft Word
a. Tentukan margin kanan dan kiri dengan lebar yang sama.
Tujuan dari membuat margin kanan dan kiri yang sama lebar agar menghasilkan booklet yang seimbang saat dicetak.

b. Sebaiknya gunakan penomoran halaman sebagai koreksi dan batasan saat akan membuat booklet.
Saat anda menggunakan Microsoft Word, anda tidak perlu merubah ukuran kertas / layout. Karena kita akan membuat booklet dengan bantuan printer yang akan digunakan.

c. Pilih Print Dokumen dari Microsoft Word.

print booklet microsoft word

Pada Setting Print Pilih 2 Pages Per Sheet, Fungsinya adalah agar mencetak 2 halaman dalam satu lembar. Dengan demikian kita tidak perlu merubah ukuran huruf, margin dan lain sebagainya jika kita menggunakan pilihan Booklet Fold.
d. Tentukan halaman yang akan dicetak secara custom. Untuk menentukan halaman yang akan dicetak, kita harus mengetahui terlebih dahulu berapa halaman yang yang akan dicetak. Misalnya kita akan mencetak 20 halaman, maka masukan urutan halaman dengan nomor urut halaman menjadi : 1, 20, 3, 18, 5, 16, 7, 14, 9, 12.
Setelah selesai selesai hasil cetak darii custom halaman tersebut, selanjutnya cetak kembali dokumen yang sama pada halaman sebaliknya dengan nomor urut : 2, 19, 4, 17, 6, 15, 8, 13, 10, 11.

Sebelum mencetak untuk proses yang kedua, sebaiknya coba untuk lembar pertama dahulu. Karena posisi saat memasukan kertas menentukan, agar jangan sampai terbalik posisinya. Jika urutan yang saya berikan terbalik, maka anda tinggal rubah urutannya menjadi 19, 2, 17, 6 dan seterusnya.

2. Menggunakan Acrobat Reader
Untuk Alternatif kedua ini, saya menggunakan Acrobat reader dengan dimana cara ini jauh lebih simpel dibandingkan dengan cara pertama. Untuk dapat membuat file menjadi Acrobat Reader, kita harus menyimpannya terselbih dahulu ke format pdf. Dan setelah menjadi format pdf, maka kita dapat melanjutkan proses cetak.

Pada Acrobat Reader saat akan mencetak file, terdapat pilihan booklet yang dapat langsung menjadikan file tersebut berbentuk booklet tanpa tanpa harus memasukan nomor halaman secara manual. Kita cukup memilih Front Side Only atau Back Side Only.


Setelah anda menggunakan pilihan Front Side Only maka selanjutnya pilih Back Side Only untuk mencetak halaman selanjutnya pada lembar halaman yang terlah tercetak sebelumnya.

Booklet ini sangat cocok jika kita memiliki file berupa SOP (Standar Operasional Prosedur), Peraturan-peraturan pemerintah atau perundang-undangan yang akan dijadikan buku saku sebagai pedoman kerja.

Baca Juga